You are here
Kolaborasi Strategis: Universitas Alma Ata dan FIPP UNY Jalin Kerja Sama untuk Pendirian Prodi S2 Pendidikan Dasar

Yogyakarta, 5 Februari 2025 – Fakultas Ilmu Tarbiyah Universitas Alma Ata mengadakan kunjungan akademik dan benchmarking ke Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Kegiatan ini berlangsung pada hari Rabu, 5 Februari 2025, bertempat di ruang sidang dekanat FIPP UNY.
Tujuan utama dari kunjungan ini adalah untuk mempelajari langkah-langkah yang perlu dilakukan dalam mendirikan Program Studi (Prodi) S2 Pendidikan Dasar di Universitas Alma Ata. Sebagai universitas yang masih berkembang, Fakultas Ilmu Tarbiyah Universitas Alma Ata memanfaatkan kesempatan ini untuk menjalin kerja sama strategis dengan FIPP UNY yang telah berpengalaman dalam bidang pendidikan.
Dr. Ahmad Salim, M.Pd., Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah Universitas Alma Ata, menyampaikan harapannya dalam sambutan pembuka acara. “Kami berharap dapat menjalin kerja sama dengan Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi UNY, khususnya dalam mendirikan Program Studi S2 Pendidikan Dasar. Sebagai universitas yang relatif baru, kami membutuhkan banyak dukungan dan kolaborasi dari universitas besar seperti UNY untuk merealisasikan program ini,” ujarnya.
Kunjungan ini disambut dengan hangat oleh Dekan FIPP UNY, Prof. Dr. Nurtanio Agus Purwanto, M.Pd., beserta jajaran pimpinan fakultas. Dalam sambutannya, Prof. Nurtanio menekankan pentingnya pendirian Prodi S2 Pendidikan Dasar. “Melihat kebutuhan pendidikan dasar yang semakin meningkat di masa depan, pendirian program studi ini sangat relevan. Program ini tidak hanya untuk mencetak tenaga pendidik yang kompeten, tetapi juga untuk menjawab tantangan pendidikan di Indonesia. Kami menyambut baik niat Universitas Alma Ata dan menganggap ini bukan sebagai persaingan, melainkan kolaborasi untuk memajukan pendidikan bangsa secara berkelanjutan,” jelasnya.
Acara berlangsung dengan penuh antusiasme, diakhiri dengan beberapa momen penting, termasuk penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) dan penyerahan cinderamata antara kedua belah pihak. MoA ini menjadi simbol resmi kerja sama antara Fakultas Ilmu Tarbiyah Universitas Alma Ata dan FIPP UNY, khususnya dalam pengembangan Prodi S2 Pendidikan Dasar.
Kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antara kedua universitas, tetapi juga menjadi langkah strategis FIPP UNY untuk terus berinovasi dan mengembangkan mutu pendidikan tinggi di Indonesia

Organisasi Mahasiswa
- Badan Eksekutif Mahasiswa FIP
- Dewan Perwakilan Mahasiswa
- UKMF Keluarga Muslim Ilmu Pendidikan
- UKMF Penelitian Reality
- UKMF MUSIC CAMP
- HIMA Administrasi Pendidikan
- HIMA Psikologi Pend. & Bimbingan
- HIMA Pendidikan Luar Biasa
- HIMA Pendidikan Luar Sekolah
- HIMA Teknologi Pendidikan
- HIMA Pendidikan Guru PAUD
- HIMA Pendidikan Guru SD
- HIMA Kebijakan Pendidikan
- Keluarga Mahasiswa Magister dan Doktoral
Contact Us
- Address : Colombo Street No 1, Karangmalang Yogyakarta 55281
- Telp : (0274) 540611
- Fax : (0274) 540611
- Email : humas_fipp@uny.ac.id,
- Website: http://fipp.uny.ac.id
- Facebook FIPP UNY
- Instagram FIPP UNY
- Youtube Channel
- Tiktok
Copyright © 2025,